Muba– Wujud kongkrit dalam upaya mensejahterahkan pangan, Dandim0401/Muba Letkol Arm Dede Sudrajat, SH bersama dengan Pemda Muba dalam hal ini dinas tphp lakukan peninjauan Lahan tidur di kecamatan babat toman kelurahan mangun jaya. Titik lokasi persawahan ini akan dimanfaatkan semula hanya lahan tidur, Kedepannya akan dijadikan area persawahan yang bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan beras sekaligus untuk membantu pemerintah dalam rangka mensukseskan program ketahanan pangan khususnya di Kabupaten Muba. Selanjutnya tim akan Melihat kesiapan di lapangan dan memastikan jumlah lahan yang akan di Manfaatkan.
Ditemui dilokasi, Dandim 0401/Muba Letkol Arm Dede Sudrajat, SH, sampaikan bahwa dirinya akan kerahkan Babinsa yang sudah terlatih dalam pertanian untuk mengawasi dan membantu dalam pekerjaan pemanfaatan lahan tidur bersama Dinas TPHP dan pihak Pemerintah supaya tepat sasaran “ pungkasnya.
Lebih lanjut, orang nomer 1 dijajaran distrik militer 0401/Muba ini juga sampaikan komitmen untuk mensukseskan kegiatan pemanfaatan lahan tidur, Tutupnya”.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabid sarana prasarana dinas TPHP Kab Muba Sumartono, SE MSi, Pasiter Dim 0401/Muba Kapten Arm Indra Jaya, Danramil 401-02/Babat Toman Kapten inf Suhartono, Babinsa 401-02/Babat Toman Serka Samsul Edi, Koordinator BPP Kec. Babat Toman Samin, SP MSi, Lurah Kel. Mangunjaya Priono Sugiarto, SKm, Ketua Poktan Sejahtera Kurniadi beserta beberapa anggota Poktan, PPL Kel. Mangunjaya Musanip, SP.